ARSITEKTUR WEB DAN APLIKASI UTAMA




A. Arsitektur Web
Arsitektur web merupakan struktur rancangan (desain) web agar dapat tersusun suatu informasi yang tepat (terorganisasi) dan mudah ditemukan isinya. Dimana struktur rancangan harus memenuhi aspek antara lain form, fungsi, navigasi, interface, interaksi, visual, dan maksud informasi itu akan dibangun dalam sebuah web (www.usemod.com). Arsitektur Web memiliki potensi untuk disiplin intelektual mengatur konten website. 
B. Aplikasi Utama
Aplikasi web untuk mengakses suatu informasi dengan menggunakan web browser melalui jaringan internet atau intranet dan juga bisa dibilang suatu aplikasi perangkat lunak komputer yang dikodekan dalam bahasa yang didukung penjelajah web (seperti HTML, JavaScript, AJAX, Java, dll).

1. HTTP

HTTP adalah singkatan dari HyperText Transfer Protocol. Server HTTP umumnya digunakan untuk melayani dokumen hypertext, karena HTTP adalah protocol dengan overhead yang sangat rendah, sehingga pada kenyataan navigasi informasi dapat ditambahkan langsung ke dalam dokumen dan demikian protokolnya sendiri tidak harus mendukung navigasi secara penuh.

2. HTML

HTML adalah singkatan dari HyperText Markup Language. Dokumen HTML adalah file teks murni yang dapat dibuat di sembarang editor text. Dokumen ini dikenal sebagai web page dan terdapat dalam browser web surfer. Dokumen ini umumnya berisi informasi atau interface aplikasi di dalam internet. HTML ini tidak mengerti bahasa untuk menyeleksi suatu kondisi, melakukan proses perhitungan, perulangan dan sebagainya yang biasa dipakai di bahasa pemrograman. Dan HTML ini sendiri hanya sebuah kerangka polos apabila tanpa CSS.

3. Web Server

Server web adalah computer yang digunakan untuk menyimpan dokumen – dokumen web, computer ini akan melayani permintaan dokumen web dari clientnya. Browser web berkomunikasi melalui jaringan (termasuk jaringan internet) dengan server web menggunakan HTTP.


Sumber :
Bertha Sidik dan Ir.Husni I. Pohan. 2009. Pemrograman WEB dengan HTML. Bandung :    Informatika Bandung

Komentar